Page 9 - E-MODUL IPA KLS 5
P. 9

2. Alat Gerak Pada Hewan Vertebrata dan Invertebrata




                                   Hewan biasanya dibagi menjadi dua kelompok besar, yaitu vertebrata



                        dan invertebrata. Hewan vertebrata adalah hewan yang memiliki tulang



                        belakang pada tubuhnya, sedangkan hewan invertebrata adalah hewan



                        yang tidak memiliki tulang belakang pada tubuhnya.









                        a. Hewan Vertebrata



                        Umumnya hewan vertebrata adalah hewan yang :



                               1. Memiliki tulang belakang dan juga memiliki struktur tubuh yang




                                       sempurna di dalam tubuhnya.



                               2. Memiliki organ pernafasan yang kompleks dan sempurna, seperti



                                       paru-paru dan insang.



                               3. Memiliki bentuk tubuh yang simetri bilateral, jika tubuh hewan




                                       dibelah akan menunjukkan dua sisi simetris yang sama.



                               4. Memiliki peredaran darah tertutup, seperti halnya pembuluh darah



                                       untuk mengalirkan darah ke seluruh tubuh.



                               5. Memiliki alat pencernaan









                        Vertebrata juga di kelompokkan menjadi beberapa spesies, diantaranya;



                        reptil, mamalia, burung, ikan dan amfibi.






























































                                                                                             Gambar 2. Vertebrata

                                                                         Sumber: https://www.mediaindonesia.com

















                                                                                       I L M U   P E N G E T A H U A N   A L A M
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14