Page 14 - E-MODUL ENERGI
P. 14
Penguatan Materi
Gambar 1. Ilustrasi kegunaan energi dalam kehidupan
Sumber: serupa.id
Istilah “Energi”berasal dari bahasa yunani yaitu “ergon” yang
berarti kerja.Energi didefinisikan sebagai kapasitas atau
kemampuan untuk melakukan suatu tindakan atau pekerjaan.
Energi dikenal dan diakui keberadaannya hanya melalui
pengeruhnya. Energi tidak dapat dilihat, tidak dapat disentuh,
tidak berbau, dan tidak dapat ditimbang. Energi merupakan
besaran turunan yang dalam Sistem Satuan Internasional (SI),
satuan unit energy adalah N.m atau Joule. Satuan lain dari
energy adalah KWh, Erg, dan kalori yang digunakan dalam
bidang tertentu.
Manusia membutuhkan energi untuk bekerja, bergerak, dan
mengerjakan banyak hal lainnya. Contohnya, tubuh akan lemas
jika dalam keadaan lapar, contoh lainnya jika sakelar lampu
dimatikan, maka lampu tidak akan menyala karena listrik yang
merupakan sumber energinya berhenti untuk dialirkan.
14