Page 79 - E-MODUL METOPEN BERBASIS HYBRID LEARNING DENGAN TEKNIK SCAFFOLDING
P. 79
va·ri·a·si n 1 tindakan atau hasil perubahan dari keadaan semula; selingan:
segalanya berlangsung berulang-ulang tanpa --; 2 Ling a wujud
pelbagai manifestasi, baik bersyarat maupun tidak bersyarat dari
suatu satuan; b konsep yang mencakupi variabel dan varian; --
bebas.
1 variasi yang terdapat dalam lingkungan yang sama, terutama
dalam kata yang tidak berbeda maknanya, misalnya perbedaan
fonemis antara /u/ dan /o/; 2 keadaan dapat berfungsinya dua bentuk
atau lebih secara tidak berbeda dalam lingkungan yang sama; --
morfofonemis perubahan wujud fonemis dari morfem, misalnya
morfem [ber-] berwujud sebagai [be-] di depan dasar yang diawali /r/,
(bel-) di depan morfem ajar dan [ber-] dalam posisi lain; ber·va·ri·a·si
v mempunyai variasi; mempunyai berbagai bentuk (rupa, jenis, dan
sebagainya).
W
wawancara n 1 pertemuan wartawan dengan seseorang (pejabat dan
sebagainya) yang diperlukan untuk dimintai keterangan atau
pendapatnya mengenai suatu hal untuk dimuat dalam surat kabar;
2 pertemuan tanya jawab direksi (kepala personalia, kepala humas)
perusahaan dengan pelamar pekerjaan; 3 pertemuan tanya jawab
peneliti dengan informan untuk tanya jawab, seperti antara
majikan dan orang yang melamar pekerjaan; -- bebas wawancara
yang susunan pertanyaan tidak ditentukan lebih dahulu dan
pembicaraannya bergantung pada suasana wawancara; --
individual
wawancara yang dilakukan oleh seseorang (pewawancara) dengan
responden tunggal; -- kelompok wawancara yang dilakukan
terhadap sekelompok orang dalam waktu yang bersamaan; -
terbuka wawancara yang berdasarkan pertanyaan yang tidak
terbatas (tidak terikat) jawabannya; -- terpimpin wawancara
dengan memakai pertanyaan-pertanyaan yang sudah disiapkan
sebelumnya; -- tertutup wawancara yang berdasarkan pertanyaan
yang terbatas jawabannya; berwawancara v mengadakan tanya
jawab atau wawancara mengenai hal-hal yang dianggap penting
untuk diketahui; mewawancarai v meminta keterangan atau
pendapat seseorang mengenai suatu hal; terwawancara n orang
yang diwawancarai; pewawancara n orang yang mewawancarai.
73 | Metopen dengan teknik Scaffolding