Page 13 - Modul Kelas 1
P. 13
Modul Pembelajaran
SEMESTER 1 (Kelas 1)
4. Kerabat adalah keluarga dekat atau sanak saudara misalnya kakek, nenek, paman, bibi dan
sepupu.
Rasulullah bersabda: “Barangsiapa yang
mengenal dirinya, maka ia akan mengenal
Tuhannya, dan barangsiapa yang mengenal
Tuhannya maka binasalah (fana) dirinya.
SUBTEMA 2
Tujuan pembelajaran:
− Siswa dapat menuliskan pengalaman menyenangkan secara singkat
Ananda yang shalih dan shalihah, sebelum memulai pembelajaran IPS di subtema 2 ini, ayo
terlebih dahulu kita mengucap lafal, “Bismillahirrahmanirrahim.” Semoga kegiatan belajar kita
mendapat ridha dan keberkahan dari Allah swt., serta meneladani akhlak Rosulullah saw. yang
berupa “Al-Latif”.
Menceritakan Pengalaman Pribadi
Pengertian Pengalaman
Pengalaman adalah peristiwa yang pernah dialami. Pengalaman ada yang menyenangkan dan tidak
menyenangkan. Pengalaman menyenangkan berupa peristiwa yang membuat hati gembira. Sedangkan
pengalaman tidak menyenangkan biasanya berupa peristiwa memalukan, menyedihkan, atau
menakutkan.
Perilaku positif:
Berhati-hatilah agar pengalaman tidak
menyenangkan tidak terulang.
Cerita Ajeng
Ajeng bercerita tentang pengalamanmya pergi kepasar bersama ibu. Ajeng pergi ke Pasar bersama
Ibunya. Di pasar Ajeng melihat berbagai jenis sayuran seperti wortel, kangkung dan bayam. Ajeng
merasa senang diajak Ibunya pergi ke pasar. Karena disana Dia banyak menemukan berbagai benda
yang sebelumnya tidak diketahui.
AL-KARIM LAMPUNG
10
The Best Education for the Best Generation