Page 8 - LAPORAN
P. 8
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Berdasarkan kurikulum Fakultas dan Ilmu Pendidikan Universitas
PGRI Palembang bahwa setiap mahasiswa diwajibkan oleh pihak
Universitas untuk mengikuti program kegiatan Kuliah Kerja Lapangan
(KKL) sebagai mata kuliah wajib dengan bobot 2 sks yang dilaksanakan
dalam memenuhi salah satu syarat S1 (Sarjana) sebagai bentuk kegiatan
latihan dengan teman di kampus Universitas PGRI Palembang.
Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan kegiatan intrakurikuler
yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas PGRI Palembang secara
langsung di lapangan untuk mempelajari bidang administrasi dan bidang
yang relevan dengan program studi serta untuk menyumbangkan
keterampilan dan ilmu pengetahuan yang dimiliki mahasiswa. Pelaksanaan
KKL ini dengan melibatkan instansi pemerintah dan non pemerintah.
Mengingat musibah yang terjadi di dunia pada saat ini yaitu ditetapkannya
COVID-19 sebagai pandemi global, mengakibatkan ruang gerak
masyarakat menjadi terhambat. Salah satu cara memutuskan virus tersebut
pemerintah indonesia mengambil kebijakan melakukan pembatasan jarak
(physical distancing). Universitas PGRI Palembang berusaha mencari
solusi bagi mahasiswa agar tetap dapat nama “KKL MERAJUT ASA
MEMBANGUN DAERAH”
Untuk melaksanakan kegiatan program KKL ini, mahasiswa
langsung ditempatkan di sekolah-sekolah yang sebelumnya dipilih sendiri
oleh mahasiswa yang ditentukan oleh pihak universitas, sehingga
mahasiswa lebih mempersiapkan diri agar kegiatan tersebut berjalan
dengan lancar, sesuai dengan bidang profesi keguruan.
Pelaksanaan KKL ini dilaksanakan selama 40 Hari, terhitung mulai
dari tanggal 09November 2020 sampai dengan 19 Desember 2020.

