Page 6 - E-Modul Ajar Pengukuran dalam Kerja Ilmiah- Nurul Azizah
P. 6
PANDUAN MODUL
Modul ajar ini digunakan oleh Guru untuk dijadikan sebagai
acuan dalam pembelajaran materi Pengukuran dalam Kerja
Ilmiah. Alur pembelajaran serta seluruh aktivitas Guru dan
peserta didik dimuat dalam modul ini. Modul ini juga
menyajikan sumber-sumber pendukung dalam proses
pembelajaran yang diharapkan mampu mempermudah
Guru dalam pembelajaran.
Modul ini dilengkapi dengan bahan ajar yang dapat
digunakan langsung oleh peserta didik saat pembelajaran.
Bahan ajar yang disediakan telah disesuaikan dengan alur
pembelajaran dan dilengkapi dengan lembar kerja peserta
didik maupun lembar praktikum secara online melalui link.
Bahan ajar yang dibuat bertujuan agar mempermudah
peserta didik dalam belajar, meningkatkan minat belajar
peserta didik, dan peserta didik dapat belajar secara
mandiri. Melalui modul ini anda dapat berlatih
mengembangkan kompetensi, mengidentifikasi masalah
dan mengimplementasikannya dalam pembelajaran yang
telah disesuaikan berdasarkan kurikulum merdeka.
Modul Ajar Fisika - Pengukuran dalam Kerja Ilmiah 6