Page 22 - E-MODUL HIDROKARBON BERBASIS KEARIFAN LOKAL KEMENYAN
P. 22

MATERI I
                                               MATERI I






                Untuk  menunjukkan  struktur  senyawa  karbon,  ada  beberapa
                cara  representasi.  Sebagai  contoh  untuk  senyawa  metana,

                penulisan  dan  penggambaran  strukturnya  disajikan  pada
                gambar berikut.














                             Gambar 1.10. Berbagai representasi struktur metana
                2). Membentuk rantai karbon


                Selain dapat membentuk ikatan kovalen dengan atom lain, atom

                karbon juga dapat berikatan kovalen yang kuat dengan sesama

                atom  karbon    membentuk  rantai  karbon.  Banyaknya  senyawa
                karbon  di  alam  terjadi  karena  terbentuknya  rantai  karbon  ini.

                Dalam satu golongan IVA, atom karbon dapat menyusun rantai
                yang  sangat  panjang,  sedangkan  untuk  atom  silikon  rantai

                terpanjangnya  adalah  delapan  atom,  lima  atom  untuk

                germanium, dua atom untuk timah, dan satu atom untuk timbal.
                Ikatan kovalen yang terbentuk antaratom karbon dapat berupa

                ikatan  tunggal,  ikatan  rangkap  dua,  dan  ikatan  rangkap  tiga.
                Kemampuan  atom  karbon  yang  dapat  berikatan  dengan  atom

                karbon  lain,  memungkinkan  posisi  atom  karbon  dalam  rantai

                ikatan karbon berubah berdasarkan jumlahnya.






                               (a)                                                     (b)


                                                             (c)


                        Gambar 1.11. (a) Ikatan tunggal, (b) ikatan rangkap dua, dan (c)
                                      ikatan rangkap tiga dari atom Karbon
                                                                                                           15
   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27