Page 8 - E-HANDOUT BERBASIS PBL MATERI USAHA DAN ENERGI
P. 8
E-HANDOUT BERBASIS
PROBLEM BASED LEARNING
&
Sebagian besar dari kita mungkin menafsirkan istilah “usaha” sebagai kegiatan
yang dilakukan untuk mencapai sesuatu, kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh
uang, atau kegiatan yang dilakukan untuk mencapai suatu keinginan. Misalnya, seorang
mahasiswa yang belajar dengan keras karena ingin mencapai nilai Indeks Prestasi (IP)
4,0 dikatakan telah melakukan usaha. Seorang pedagang yang setiap hari menawarkan
dagangannya guna mendapatkan keuntungan atau laba dikatakan telah melakukan
usaha. Seorang anak yang akan mengambil mainannya yang terletak pada rak yang agak
tinggi dengan menggunakan bangku dikatakan telah melakukan usaha, dan banyak lagi
contoh-contoh kasus lainnya.
Apakah pengertian usaha dalam hal ini tepat? Dalam konteks kehidupan sehari-
hari, tentu saja pernyataan ini tidaklah salah. Tetapi dalam sudut pandang fisika,
pengertian usaha bila diartikan seperti ini adalah keliru. Lantas bagaimana pengertian
usaha dalam sudut pandang fisika? Pada Bahan Belajar sebelumnya kita telah
membicarakan konsep gerak dan konsep gaya. Pada Bahan Belajar ini akan kita
lanjutkan pembahasan kita mengenai gaya yang bekerja pada suatu benda sehingga
USAHA & ENERGI | E-Handout Berbasis Problem Based Learning 1