Page 5 - MENGEVALUAS ALAT LABORATORIUM ELEKTONIKA_Neat
P. 5
Sedangkan laboratorium sebagai ruang terbuka,
misalnya: kebun sekolah atau lingkungan yang
dapat dijadikan sumber belajar.Sekarang
banyak usaha telah dilakukan untuk
meningkatkan kualitas mengajar ilmu
pengetahuan dengan berpikir kembali dan
menyusun kembali apa yang diajarkan.
Mengajar ilmu pengetahuan dengan program
baru menekankan pada daya tarik, unit
pengajaran individu, pendekatan proses, dan
orientasi konsep. Masing- masing program baru
menuntut anak agar menggunakan langsung
alat-alat dan bahan-bahan yang diperlukan
untuk melaksanakan eksperimen dan
investigasi lain yang ilmiah.
C.Peralatan-Peralatan Bengkel Elektronika
Pengenalan dan pengertian cara
menggunakan alat listrik dan elektronik
merupakan dasar pengetahuan dalam bidang
teknik elektro. Salah memilih atau salah
menggunakan alat kerja selain dapat dapat
merusak bahan yang dikerjakan dapat juga
membahayakan keselamatan pemakainya. Oleh
karena itu pengenalan alat kerja Teknik elektro
mutlak dikuasai, oleh orang
yg akan memasang instalasi listrik maupun yg
merakit rangkaian elektronik .
3

