Page 108 - layout A5
P. 108
98 Panduan Penyelenggaraan Latihan di Lingkungan Kolinlamil
e. Pengelompokan atas dasar Sifat Latihan. Berdasarkan
Peraturan Panglima TNI Nomor Perpang/8/II/2008 tanggal 13 Februari
2008 tentang Buku Petunjuk Administrasi Pembuatan RGB Latihan, sifat
latihan dapat terdiri atas:
1) Satu pihak dikendalikan. Pihak lawan dimainkan Wasit
dan Pengendali (Wasdal).
2) Dua pihak dikendalikan. Pelaku sebagai pihak lawan dan
pihak sendiri, Wasdal memonitor, menilai kedua belah pihak dan
menentukan hasil.
3) Satu pihak dikendalikan terbatas. Pihak lawan dimainkan
oleh Wasdal secara terbatas. Pelaku diberikan kebebasan untuk
merencanakan dan melaksanakan kegiatan.
4) Dua pihak dikendalikan terbatas. Pelaku sebagai pihak
lawan dan pihak sendiri, diberikan kebebasan untuk merencanakan
dan melaksanakan kegiatan.
26. Siklus Latihan di Kolinlamil. Siklus Latihan merupakan suatu
daur latihan atau tahapan latihan yang dilaksanakan oleh Kotamabinops
Kolinlamil dengan periode waktu tertentu sesuai sistem penyelenggaraan
latihan baik yang diawali di lingkungan Kolinlamil sampai dengan Matra/TNI
AL, hingga pada pelaksanaan latihan yang diselenggarakan pada tingkat
Mabes TNI secara berurutan, yaitu:
a. Latihan Terprogram dengan Sifat Bertahap, Bertingkat dan
Berlanjut. Merupakan latihan tempur yang diselenggarakan mulai
Triwulan I sampai dengan Triwulan IV dalam satu tahun anggaran, yang
disesuaikan dengan rencana strategi pembangunan kekuatan TNI
Angkatan Laut yang dilaksanakan secara bertahap bertingkat dan
berlanjut meliputi:
1) Latihan Terprogram Satuan.
a) Glagaspur Tingkat I (L-1), diselenggarakan oleh
Satuan pada Triwulan I sampai dengan Triwulan IV sesuai
ketentuan yang dipersyaratkan.
TIM OPSLAT KOLINLAMIL