Page 22 - layout A5
P. 22
12 Panduan Penyelenggaraan Latihan di Lingkungan Kolinlamil
b. Penentuan metode harus sesuai dengan tujuan dan sasaran
latihan yang ingin dicapai. Pemilihan metode latihan disesuaikan
dengan pentahapan tingkat latihan yang akan dilaksanakan dengan
prinsip bahwa metode yang bersifat aplikatif akan mendapatkan hasil
yang lebih sempurna.
c. Pengawasan dan pengendalian harus dapat dilaksanakan
secara tepat. Dalam penyelenggaraan latihan kegiatan pengawasan
dan pengendalian diperlukan untuk dapat mengetahui setiap saat tingkat
kemampuan yang diperoleh, memerlukan tindak korektif yang diperlukan
dan menjamin stabilitas semua rencana.
d. Pelaksanaan evaluasi latihan harus dapat dilakukan secara
terukur. Untuk mengetahui dan mengukur hasil penyelenggaraan
latihan, perlu adanya evaluasi latihan guna mendapatkan bahan dalam
merumuskan kebijakan selanjutnya.
e. Laporan latihan harus benar atau dan objektif serta dapat
dipertanggungjawabkan. Untuk menentukan kebijaksanaan latihan di
masa mendatang, maka diperlukan laporan hasil latihan yang benar,
objektif dan dipertanggungjawabkan sebagai bahan pertimbangan
pimpinan TNI.
8. Komponen Latihan. Berdasarkan Keputusan Panglima TNI Nomor
Kep/900/XI/2017 tanggal 15 November 2017 tentang Petunjuk Induk Latihan
di Lingkungan TNI, agar proses latihan dapat berjalan sesuai dengan yang
diinginkan maka harus memenuhi standar komponen latihan, yaitu:
a. program latihan;
b. naskah latihan;
c. penyelenggara latihan;
d. pelaku latihan;
e. prosedur pengerahan alutsista;
f. petunjuk latihan;
g. alins/alongins latihan;
h. sarana dan prasarana latihan;
i. evaluasi latihan; dan
j. anggaran latihan.
TIM OPSLAT KOLINLAMIL