Page 22 - Dasar-Dasa Python_Neat
P. 22
STUDI KASUS
Studi Kasus 1 : Sistem Penentuan
Kelulusan dengan Nilai Batas
Siswa dinyatakan lulus jika nilai ujian
akhir mereka adalah 75 atau lebih.
Buatlah alur logika (tanpa kode Python)
untuk menentukan apakah seorang
siswa lulus atau tidak berdasarkan nilai
ujiannya. Kemudian, berikan contoh
bagaimana ini bisa diimplementasikan
dengan if dan else dalam Python (kode
sederhananya). Cobalah di google
colab! penentuan Kelulusan dengan
Nilai Batas
Studi Kasus 2 : Sistem Rekomendasi Aktivitas Berdasarkan Cuaca
Seseorang ingin menentukan aktivitas yang cocok dilakukan
berdasarkan kondisi cuaca saat ini:
Jika cuaca "cerah", rekomendasikan "pergi ke taman".
Jika cuaca "hujan", rekomendasikan "membaca buku di rumah".
Jika cuaca "mendung", rekomendasikan "jalan-jalan di sekitar rumah".
Buatlah alur logika untuk memberikan rekomendasi aktivitas
berdasarkan cuaca. Kemudian, berikan contoh implementasi
menggunakan if, elif, dan else dalam Python (kode sederhananya).
17