Page 11 - SISTEM PERNAFASAN - Kegiatan 1
P. 11
ORGAN PERNAPASAN
BRONKUS
Fungsi utama bronkus adalah memastikan aliran
udara masuk dan keluar paru-paru. Selain itu, bronkus
juga membantu mengatur suplai oksigen ke paru-paru
dan melembapkan udara yang masuk serta
menyaring partikel-partikel asing. Bronkus juga dilapisi
oleh silia yang berfungsi untuk membuang lendir atau
dahak dari saluran pernapasan.
(Sumber : canva.com)
BRONKIOLUS
Bronkiolus adalah saluran udara berukuran kecil di
dalam paru-paru yang berfungsi mengalirkan udara
ke dalam alveoli.
(Sumber : canva.com)
ALVEOLI
Alveoli adalah kantung udara kecil di paru-paru
tempat terjadinya pertukaran oksigen dan karbon
dioksida. Fungsi utamanya adalah memfasilitasi
pertukaran gas antara udara dan darah. Saat kita
menarik napas, oksigen dari udara melewati dinding
alveoli menuju darah di kapiler, sedangkan karbon
dioksida berpindah dari darah ke alveoli untuk
dihembuskan.
(Sumber : canva.com)