Page 3 - E-book Edupart Fisika Berbasis PjBL_Neat
P. 3
nmv
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena
dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya lah, E-book edupark
fisika berbasis project based learning pada destinasi wisata ABG Waterpark
Lubuk Minturun di kelas XI SMA/MA materi Fluida Statis ,Fluida Dinamis dan
Bunyi ini dapat diselesaikan dengan baik.
Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW
beserta keluarga dan para Sahabatnya sekalian, yang dengan penuh kesetiaan
dan telah mengorbankan jiwa raga maupun hartanya demi tegaknya syiar Islam
yang pengaruh dan manfaatnya masih dapat kita rasakan pada saat sekarang ini.
Tujuan disusunnya Modul ini, guna memudahkan peserta didik dalam
memahami konsep fisika tentang materi yg dipelajari. Selain itu E-book
Edupart fisika ini disusun berdasarkan langkah-langkah project based learning
pada destinasi ABG waterpark Lubuk Minturun terhadap literasi sains peserta
didik.
Akhirnya semoga E-book edupark fisika berbasis project based learning
pada destinasi wisata ABG Waterpark ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Aamiin ya Rabbal aalamin
Padang, Maret 2024
Penulis
I