Page 30 - Anak Indonesia Hebat
P. 30
ingin jadi koki yang profesional,” kata Afaf. Itu berarti
ia ingin serius mempelajari cara memasak yang baik
agar dapat menghasilkan makanan yang enak dan lezat.
Setiap datang ke tempat kursus memasak, Afaf
dengan tekun mempelajari segala yang diajarkan
kepadanya, dan menyerapnya baik-baik. Ia belajar
mengenal berbagai peralatan memasak dan cara
menggunakannya dengan baik. Ia juga belajar
mengenal berbagai bahan makanan. Belajar cara
memasak berbagai jenis makanan. Juga belajar cara
menghidangkan agar makanan yang dibuat bukan
hanya lezat, melainkan juga menarik dan menggugah
selera setiap orang.
Saat ada pengumuman akan diadakan lomba
memasak untuk anak di salah satu stasiun televisi di
Indonesia, Afaf segera mendaftarkan diri. Ia sangat
bersemangat mengikuti audisi dalam acara yang
diberi nama Junior Master Chef Indonesia. Selama
berlangsungnya proses seleksi yang diikuti 250 peserta
anak berusia 8--13 tahun itu, hati Afaf berdebar-
18