Page 7 - Modul Pembelajaran Terintegrasi Multimedia Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Materi Elastisitas dan Hukum Hooke
P. 7
Elastisitas dan Hukum Hooke
PENDAHULUAN
Fisika merupakan salah satu cabang IPA yang di dalamnya mempelajari tentang
bagian-bagian alam, interaksi dan dapat membantu mengungkap tabir misteri alam
semesta. Sebagai ilmu yang mempelajari sebuah fenomena alam, fisika merupakan mata
pelajaran untuk berlatih berpikir dan bernalar melalui kemampuan seseorang, sehingga
pemikiran seseorang menjadi berkembang.
Modul pembelajaran terintegrasi untuk SMA/MA ini disusun berdasarkan Standar
Isi Tahun 2013 yang mendukung program Kurikulum 2013. Dalam modul ini tidak hanya
disajikan uraian materi, namun, menyajikan video praktikum dan latihan soal evaluasi yang
terintegrasi dengan media Youtube dan Website. Penguraian materi diberikan secara
bertingkat dengan penggunaan bahasa yang mudah dipahami dan dimengerti.
Modul ini akan membahas tentang materi Elastisitas dan Hukum Hooke dengan
menggunakan model pembelajaran Inkuiri Terbimbing. Model pembelajaran Inkuiri
Terbimbing merupakan model pembelajaran yang berpusat pada peserta didik. Peserta
didik dituntut untuk aktif dalam proses pembelajaran dengan bimbingan guru.
Dengan beberapa tahapan pelaksanaan pembelajaran seperti orientasi,
merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, mengumpulkan data, menguji hipotesis dan
merumuskan kesimpulan, guru wajib mendampingi dan memberikan arahan kepada
peserta didik. Hal ini karena guru merupakan fasilitator dan motivator peserta didik untuk
mencapai tujuan belajar.
1
Fisika SMA/MA