Page 4 - E-book Pelantikan & Pengambilan Sumpah Profesi ke XI, 28 November 2023 Fakultas Ilmu Kesehatan Umsida
P. 4
3. Prodi D3 Fisioterapi lulusan terbaik diraih oleh Khumairo Hardiyanti Rukmana dengan
IPK 3,84, ama studi 3 tahun 6 semester
Sedangkan untuk lulusan berprestasi kami berikan kepada :
Khumairo Hardiyanti Rukmana dari Prodi D3 Fisioterapi dengan raihan prestasi :
1) Penulis terfavorit dalam event Menulis Nasional with Melda Maitza Permana tahun
2020 penulisan buku berjudul "Torehan Rindu dalam Ukiran Aksara" dengan No.ISBN
978-623-6778-61-6
2) Juara 1 Lomba cipta puisi yang diselenggarakan oleh UKM Lingkar Studi Mahasiswa
Kreatif Umsida 2023
3) Juara 1 lomba cipta dan baca puisi tingkat nasional tema "Harapanku di Hari
Kemerdekaan" yang diselenggarakan oleh Kejar Mimpi Palembang 17-31 Agustus
2020
Selamat kepada lulusan terbaik dan berprestasi, semoga menjadi Inspirasi untuk karir
kedepan
Para hadirin yang kami hormati,
Dengan Visi : Menjadi Fakultas Ilmu Kesehatan unggul dan inovatif dalam
pengembangan IPTEKS berdasarkan nilai- nilai Islam untuk kesejahteraan masyarakat. serta
motto/value FIKES HEBAT (Humble. Enthusiast. Bravery. Achievement. Trustworthy), FIKES
berkomitmen untuk terus melakukan pengembangan dan peningkatan mutu akademik.
Diturunkan menjadi FIKES Strategic Action Plan dengan 10 program yaitu : SDM, Kurikulum,
Akreditasi, Penerimaan Mahasiswa Baru, Kemahasiswaan & Prestasi Mahasiswa, Kerjasama,
Pemenuhan Sarana Prasarana, Luaran, Penjaminan Mutu serta Branding & Images Fakultas
Dalam upaya mengembangkan dan meningkatkan suasana akademik, UMSIDA terus
berusaha untuk memenuhi kebutuhan Dosen dan Tenaga Kependidikan yang bermutu. Saat
ini UMSIDA memiliki 25 Dosen Tetap dengan jabatan fungsional akademik, Lektor 6 orang,
Asisten Ahli 12 orang dan Tenaga Pengajar 7 orang. Selain itu sebanyak 13 dosen FIKES
UMSIDA telah tersertifikasi dan 7 dosen sedang melanjutkan studi Program Doktor (S3) di
dalam dan luar negeri.
Sebagai bentuk komitmen terhadap mutu program studi, seluruh program studi di
FIKES UMSIDA telah terakreditasi LAM-PTKes. Saat ini prodi dengan akreditasi Baik Sekali
yaitu prodi D4 Teknologi Laboratorium Medis, akreditasi Baik yaitu prodi S1 Kebidanan,