Page 12 - 2. Draft Modul_Metodologi Penelitian
P. 12

Data berbeda dengan informasi, data adalah fakta mentah berupa angka, teks, atau simbol yang
              belum diolah dan tidak memiliki makna khusus. Setelah diolah, data menjadi informasi yang

              lebih terstruktur dan bermakna untuk membantu pengambilan keputusan

                                      Perbedaan Data dan Informasi










                                         Gambar 1. 2 Perbedaan Data dan Informasi
                                       Gambar 1. 1 Perbedaan Data dan Informasi

                      Berdasarkan  perbedaan  tersebut  dapat    disimpulkan  data  sebagai  kumpulan  fakta
                 mentah  yang  umumnya  berbentuk  angka  atau  pernyataan  sederhana  dan  bersifat  tidak

                 terstruktur. Data ini, tanpa melalui pengolahan lebih lanjut, tidak memberikan makna atau
                 pemahaman yang jelas bagi pengguna. Informasi merupakan hasil dari proses pengolahan data

                 yang  terstruktur  dan  bermakna.  Informasi  tidak  selalu  berbentuk  angka  atau  pernyataan

                 mentah;  sebaliknya,  informasi  menyajikan  pemahaman  terhadap  fakta-fakta  yang  ada
                 sehingga dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan atau analisis lebih lanjut.

                 Diagram  ini  menegaskan  bahwa  data  hanya  berfungsi  sebagai  bahan  dasar,  sedangkan

                 informasi  adalah  produk  akhir  yang  bermanfaat  setelah  melalui  proses  pengolahan  dan
                 interpretasi.


               2. Klasifikasi Data


                  Klasifikasi data dapat dikelompokan sebagai berikut:

                  a. Klasifikasi Data Menurut Cara Mengukur Atau Menghitung


                  1. Data Diskrit

                       Data Diskrit adalah kumpulan angka bilangan bulat atau dengan kata lain tidak ada

                 bilangan pecahan didalamnya. Data ini didapatkan dari hasil penghitungan. Misalnya, jumlah
                 data mahasiswa semester 5 di Kelas EP-A adalah 25 orang. Contoh ini merupakan data diskrit

                 karena bisa dihitung dan perhitungan jumlahnya tidak bisa dipecah menjadi nilai desimal atau
                 pecahan seperti 5,2 siswa.


                                                                                                12 | P a g e
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17