Page 9 - Majalah Kelompok 2 XII8
P. 9
MORALITAS ANAK
MORALITAS ANAK
BANGSA DI ERA
BANGSA DI ERA
MILENIAL
MILENIAL
Secara umum, moralitas anak bangsa di era
milenial ini mengalami perkembangan yang
dinamis. Meskipun banyak aspek positif seperti
keterbukaan dan kesadaran sosial yang
meningkat, masih ada tantangan besar terkait
konsistensi nilai-nilai moral di era yang serba
cepat ini.
Pada era ini, ilmu pengetahuan dan teknologi
semakin berkembang dan maju sehingga
manusia makin mudah mendapatkan informasi
dari belahan dunia manapun. Salah satu
penggunaan ilmu pengetahuan dan teknologi
diterapkan pada bidang pendidikan sebagai
sarana dalam pembelajaran.
Moralitas dapat ditanam sejak kecil dan terus
akan dibawa sampai dewasa. Karena moral
sangat penting bagi kehidupan yang dapat
menuntun seseorang kepada kebenaran dan
dapat menentukan mana yang baik dan mana
yang buruk bagi dirinya dan orang lain serta
memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
dengan bijak pada era ini. Jadilah anak yang
memiliki moralitas yang tinggi bagi kemajuan
bangsa khususnya dalam bidang pendidikan.