Page 10 - E-Warta edisi 6 Juni 2021
P. 10

Renungan Harian
                  Renungan Harian
                  Renungan Harian

                                KEYAKINAN
                           KEPADA KRISTUS
                            MEMBERI DAMAI
    SABTU                       SEJAHTERA                               Bacaan:
    12 Juni 2021                                                  Roma 14:13-23
    Minggu 23 (163-202)                                         Teks: Roma 14:17
    Perkembangan gereja mula-mula tidak terlepas dengan adanya
    ajaran  bidah  yang  juga  masuk  dalam  gereja.  Ajaran  bidah
    Cerintus saat itu cukup membinggungkan beberapa orang kristen
    yang  berlatarbelakang  agama  Yahudi.  Bidah  cerintus
    mengajarkan: jalan keselamatan tidak bisa hanya percaya kepada
    Yesus  tetapi  juga  harus  melakukan  ritual-ritual  dalam  hukum
    taurat. Ajaran tesebut di tentang oleh gereja Tuhan  sebab tidak
    sesuai dengan pengajaran para rasul. Paulus menjelaskan bahwa
    hanya  di  dalam  Kristus  maka  manusia  akan  menemukan
    ketenangan batin (Damai sejahtera, sukacita yang berkwalitas
    karena  Roh  Kudus  yang  memberikannya)  dan  melakukan
    serangkaian hukum taurat, termasuk masalah makan dan minum
    yang telah diatur dalam hukum taurat tidak ada hubungannya
    dengan  keselamatan  yang  di  berikan  oleh  Mesias.  Paulus
    menegaskan bahwa keselamatan hanya ada di dalam Yesus dan
    tidak  bisa  dilakukan  dengan  cara  apapun.  Oleh  karena  iman
    kepada Kristus bukan sekedar percaya tetapi iman tersebut harus
    diaktualisasikan  dalam  kehidupan  praktis.  Beriman  kepada
    Kristus artinya belajar menjalani hidup sesuai dengan kehendak
    Tuhan  karena  kehendak  Tuhan  akan  membawa  kepada
    kehidupan  yang  benar  dihadapan  Allah.  Menjalani  kehidupan
    diluar  kehendak  Tuhan  sudah  dipastikan  akan  semakin
    tenggelam dalam dosa dan kehidupan yang demikian tidak akan
    membawa  damai sejahtera yang sejati.

     TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi
                           engkau damai sejahtera.
                                 (Bilangan 6:26)


                                                                                 10
                                                                                 10
   Warta Jemaat No. 23 Th. 2021
   Warta Jemaat No. 23 Th. 2021
   Warta Jemaat No. 23 Th. 2021                                                  10
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15