Page 8 - E-MODUL FISIKA FLUIDA STATIS (NORSYIFA HASANAH)_Neat
P. 8

----------PEMBELAJARAN I----------

                 TEKANAN HIDROSTATIS, HUKUM PASKAL, DAN HUKUM ARCHIMEDES



                                                 Tujuan Pembelajaran

               Setelah kegiatan pembelajaran 1 ini diharapkan peserta didik mampu:

                 1.  mengaplikasikan Hukum Hidrostatika dalam menyelesaikan permasalahan;


                 2.  menerapkan  Konsep  Tekanan  Hidrotatis  untuk  menyelesaikan  suatu
                    permasalahan;

                 3.  menerapkan  Hukum  Pascal  untuk  menyelesaikan  suatu  permasalahan;  dan

                    mengaplikasikan  Hukum  Archimedes  dalam  menyelesaikan  permasalahan
                    dalam kehidupan sehari-hari.




                                                    Uraian Materi
                  1.  Konsep Fluida
                        Fluida secara umum dibagi menjadi dua macam, yaitu fluida tak bergerak

                     (hidrostatis)  dan  fluida  bergerak  (hidrodinamis).  Pada  modul  ini  kita  akan
                     fokus pada pembahasan fluida yang tidak bergerak (hidrostatis) atau fluida
                     statis.


                  2.  Tekanan
                         Tekanan  dalam  fisika  didefinisikan  sebagai  gaya  yang  diberikan  pada

                     suatu permukaan per satuan luas. Rumus Tekanan (P) dapat dihitung dengan
                     rumus:

                                                           P = F/A
                         di mana  P  adalah  tekanan, F  adalah  gaya yang  diberikan, dan  A  adalah
                     luas permukaan yang menerima gaya tersebut. Satuan tekanan dalam sistem

                     satuan  internasional  adalah  pascal  (Pa),  yang  didefinisikan  sebagai  satu
                     newton per meter persegi (N/m²).


                  3.  Tekanan Hidrostatis
                         Tekanan hidrostatis merujuk pada tekanan yang diberikan oleh lapisan

                     fluida  yang  diam  terhadap suatu  benda atau  permukaan  yang  terendam  di






                                                            8
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13