Page 133 - EBOOK PAI E ANGKATAN 2018 2019
P. 133
D. Rangkuman
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Tata dapat di artikan semacam serta
tatanan sesuai dengan kebiasaan adat dan dalam arti segi bahasa dan tingkah laku
dapat menjadi tingkah laku, tutur kata, pakaian dan aspek peradaban lainnya.
Sedangkan krama adalah memiliki sikap yang baik, ucapan dan perilaku serta
kebiasaan yang baik. Jika digabungkan tata krama mempunyai makna yang berbudi
pekerti yang baik, beradab serta bersusila.
Malu dalam ajaran Islam terbagi menjadi tiga, yaitu:. (1). Malu kepada Allah
swt. bila seorang malu kepada Allah swt. dia hendaknya menjalankan perintah-Nya
serta menghindari larangan-Nya. (2) Malu kepada diri sendiri. Jika seseorang malu
kepada dirinya sendiri, ia tidak hendak melaksanakan perbuatan dosa kala dia
sendirian. (3) Malu kepada sesama manusia. Bila seorang malu kepada sesama
manusia , maka dia hendak melindungi pandangannya yang tidak halal buat
dilihatnya.
Tujuan dalam bertata krama, Dapat menciptakan kedamaian dalam kehidupan
sosial serta dapat menumbuhkan kesadaran seseorang bahwa pentingnya bertata
krama. Tujuan dalam sopan santun, Untuk menjadikan seseorang menjadi pribadi
yang baik, dapat saling menghormati dari yang muda maupun tua, agar dapat
berperilaku yang baik. Tujuan memiliki rasa malu dalam, agar tidak melakukan
sesuatu yang dianggap menyimpang dan melanggar norma-norma dalam masyarakat,
dapat mencegah dari perbuatan tercela , dapat menghindarkan kita dari tindakan yang
memalukan
120

