Page 204 - EBOOK PAI E ANGKATAN 2018 2019
P. 204

membersihkan  lingkungan  disekitar  mereka.  Kerjasama  mampu

                                   meningkatkan  efektivitas  dan  efisiensi  waktu  penyelesaian  sebuah
                                   kegiatan,  dalam  kaitannya  dengan  moderasi  beragama,  kerjasama  dapat

                                   menumbuhkan      rasa    kekeluargaan,   persaudaraan    antar   warga,
                                   menumbuhkan  rasa  saling  menghargai  dalam  hal  bersikap  maupun

                                   berpendapat.  Jadi  adik-adik  moderasi  beragama  merupakan  kunci

                                   keharmonisan di dalam suatu masyarakat.
                                         Adik-adik, kerjasama ini merupakan bentuk solidaritas sosial yang

                                   sangat  penting  bagi  kehidupan  manusia  dikarenakan  manusia  ini  ialah

                                   makhluk sosial yang saling membutuhkan, dengan adanya kerjasama ini
                                   akan  terjalin  suatu  interaksi  yang  dapat  mempererat  tali  persaudaraan

                                   antar sesama manusia.
                        3.   Syarat-syarat terbentuknya solidaritas sosial

                                   Adik-adik,  adapun  syarat-syarat  terbentuknya  solidaritas  sosial  yaitu
                             sebagai berikut:

                             a.    Penegakkan kelompok

                                         Adik-adik, perlu kalian pahami bahwa kelompok sosial merupakan
                                   wadah  terbentuknya  solidaritas  sosial.  Perbedaan  sifat  setiap  anggota

                                   memberikan  pengaruh  dalam  penegasan  koridor  kerja  masing-masing.
                                   Penegasan ini dapat menciptakan feedback bagi setiap anggota. Kekuatan

                                   yang  terjalin  mampu  menciptakan  relasi  antar  internal  dan  eksternal
                                   kelompok.

                             b.    In group and out group

                                         Sikap  terhadap  internal  kelompok  disebut  sebagai  in  group
                                   sedangkan sikap terhadap eksternal kelompok disebut sebagai out group.

                                   In  group  berhubungan  dengan  pengalaman  anggota  pada  interaksi  di

                                   dalam  kelompoknya  sedangkan  out  group  berhubungan  dengan
                                   pengalaman anggota pada interaksi di luar kelompoknya.




                                                               191
   199   200   201   202   203   204   205   206   207   208   209