Page 326 - EBOOK PAI E ANGKATAN2018/2019
P. 326
Muamalah : Hal yang menyangkut kehidupan sosial sesuai syariat
Islam.
Mufassirin : Orang yang menerangkan makna ayat Al-quran ahli
tafsir.
Mufsidin : Golongan orang yang memebuat kerusakan.
Multikultular : Banyaknya budaya.
Mumayyiz : Orang yang telah mampu melakukan hal-hal
sederhana secara mandiri.
Mustahik : Maksudnya yaitu seseorang yang dianggap berhak
atau memiliki hak untuk menerima zakat.
Muzakki : Orang yang mengeluarkan zakat.
Optimal : Mencapai puncak tertinggi.
Optimis : Keyakinan untuk mencapai apa yang diinginkan.
Out Group : Usaha dan orang-orang yang tidak termasuk di dalam
in group, sikap perasaan terhadap orang luar group.
Plural : Lebih dari satu.
Radikal : Secara mendasar.
Rihlah : Perjalanan.
Sa’i : Rukun umrah yang dilakukan dengan berjalan kaki
(berlari-lari kecil) bolak-balik 7 kali dari bukit safa ke bukit marwah dan
sebaliknya. Kedua bukit yang satu sama lainnya berjarak sekitar 405 meter.
Solidaritas : Sifat atau perasaan solider, sifat satu rasa, perasaan
setia kawan.
Suluk : Kitab yang membahas masalah tasawuf.
Sunnah : Sumber hukum kedua dalam Islam.
Syara' : Jalan yang di tempuh untuk mengarah kepada Allah
swt.
Ta’awun : Tolong menolong.
Taklif : Penyerahan beban seperti pekerjaan, tugas, dsb.
Taqarrub : Pendekatan diri kepada Allah.
Tartil : Pembacaan Al-Qur’an dengan perlahan.
312

