Page 15 - Kelas X Prakarya dan Kewirausahaan BS Sem 1 press
P. 15

LK Tugas 2. Ragam Budaya Nonbenda
                     Nama Daerah          : .......................

                            Budaya Non
                     No.                          Judul                  Penjelasan
                               Benda
                      1   Cerita Rakyat    Malin Kundang        Malin Kundang menceritakan
                                                                tentang .....
                      2                    .........
                      3   Tarian           Tari Piring
                      4                    Tari Rantak
                      5   Dan lain-lain



                    Sumber Daya, Material, Teknik dan Ide Kerajinan dengan Inspirasi Budaya
                    Nonbenda
                    Kegiatan wirausaha didukung oleh ketersediaan sumber daya manusia, material,
                    peralatan, cara kerja, pasar, dan pendanaan. Sumber daya yang dikelola dalam
                    sebuah wirausaha dikenal dengan sebutan 6 M, yakni  Man (manusia),  Money
                    (uang),  Material  (bahan), Machine (peralatan),  Method (cara kerja), dan  Market
                    (pasar). Wirausaha kerajinan dengan inspirasi budaya non benda dapat dimulai
                    dengan melihat potensi bahan baku (Material), keterampilan produksi (Man &
                    Machine) dan budaya lokal yang ada di daerah setempat. Wirausaha kerajinan
                    dengan inspirasi budaya akan menawarkan karya-karya kerajinan inovatif kepada
                    pasaran. Pasar sasaran (Market) dari produk kerajinan ini adalah orang-orang
                    yang menghargai dan mencintai kebudayaan tradisional. Kemampuan mengatur
                    keuangan (Money) dalam kegiatan usaha akan menjamin keberlangsungan dan
                    pengembangan usaha.


                                WIRAUSAHA




                                       Method        Man        Material





                                           Money       Machine       Market





                    Sumber: Kemdikbud
                    Gambar 1.6 Sumber daya yang dikelola dalam kegiatan kewirausahaan.


                                                                  Prakarya dan Kewirausahaan 9
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20