Page 43 - E MODUL-INTERAKSI MAKHLUKHIDUP-OLEH NASSA AMRILIZIA
P. 43
GLOSARIUM
Abiotik : Komponen lingungan yang terdiri atas
benda-benda tidak hidup di antaranya air,
tanah, udara, dan cahaya.
Aquascape : Salah satu contoh ekosistem air yang
dibuat di dalam akuarium
Autotrof : Makhluk hidup yang mampu menyusun
makanannya sendiri
Biotik : Komponen lingungan yang terdiri atas
makhluk hidup, seperti manusia, hewan,
tumbuhan, dan jasad renik
Detrivora : Organisme pemakan sisa dari
tumbuhan/hewan yang mati (detritus)
Dinamika Populasi : Naik turunnya suatu populasi yang
disebabkan oleh faktor tertentu
Ekologi : Ilmu yang mempelajari interaksi di alam
semesta
Ekosistem : Interaksi antara organisme dengan
lingkungannya
Herbivora : Organisme atau hewan pemakan
tumbuhan
Heterotrof : Makhluk hidup yang tidak dapat membuat
makanannya sendiri
Insektivora : Organisme pemakan serangga
Interaksi : Hubungan antara mahkluk hidup dengan
makhluk hidup lain dan dengan
lingkungannya
Jaring-Jaring makanan : Gabungan dari beberapa rantai makanan
yang saling berhubungan
Karnivora : Organisme atau hewan pemakan daging
Kompetisi : Persaingan beberapa jenis makhluk
hidup yang bertujuan untuk mendapatkan
makanan, pasangan, atau wilayah
kekuasaan
Lingkungan : Segala sesuatu di luar individu meliputi
sistem yang kompleks
Omnivora : Organisme pemakan segala
35