Page 19 - PowerPoint Presentation
P. 19
Sudah diketahui sebelumnya bahwa tumbuhan merupakan salah satu organisme
eukariotik multiseluler yang bersifat autotrof, memiliki dinding sel yang mengandung
selulosa, dan bersifat stasioner. Selain itu, tumbuhan juga memiliki organ tubuh pokok
seperti akar, batang dan daun yang biasa kita lihat sehari-hari. Semakin kamu mengenal
tumbuhan, maka semakin kamu tahu ciri-ciri yang dimiliki tumbuhan tersebut.
Sekarang coba kamu klik video di bawah ini dan pahami penjelasannya! SELAMAT
MENONTON… ENJOY…
>> video klasifikasi tumbuhan
Setelah kamu menonton video tersebut, informasi apa yang kamu dapatkan dari video
tersebut?
Klik di sini untuk menuliskan pendapatmu!
Ya tepat sekali, secara garis besar Plantae dibedakan menjadi dua kelompok besar, yaitu
tumbuhan berpembuluh (tracheophyta) dan tidak berpembuluh (thallophyta).
Tumbuhan berpembuluh artinya sudah memiliki berkas pengangkut, sedangkan
tumbuhan tidak berpembuluh artinya belum memliki berkas pengangkut. Tumbuhan
tidak berpembuluh meliputi tumbuhan lumut (Bryophyta). Sedangkan, tumbuhan
berpembuluh meliputi tumbuhan paku (Pteridophyta) dan tumbuhan berbiji
(Spermatophyta). Nah, untuk lebih memahami ketiga divisi tumbuhan, kamu pahami
penjelasan yang ada di unit dua nanti!
Ayo Bertanya !!
Buatlah minimal 2 pertanyaan mengenai divisi pada kingdom
Plantae yang ingin kamu tanyakan !
15