Page 9 - E-MODUL CEP HIDROKARBON_FINAL
P. 9
KOMPETENSI
Kompetensi awal
Peserta didik dapat mendeskripsikan tentang penggolongan senyawa
hidrokarbon berdasarkan kejenuhan ikatan. Peserta didik memahami struktur
dan sifat senyawa hidrokarbon berdasarkan pemahaman kekhasan atom karbon.
Peserta didik memahami tentang senyawa hidrokarbon dalam kehidupan sehari-
hari
Profil pelajar pancasila
Profil Pelajar Pancasila yang diharapkan dapat tercapai pemikiran kreatif,
bergotong royong (kerjasama), mandiri, dan bernalar kritis.
Capaian Pembelajaran
Peserta didik mampu menjelaskan penerapan berbagai konsep kimia dalam
keseharian dan menunjukkan bahwa perkembangan ilmu kima menghasilkan
berbagai inovasi. Peserta didik memliki pengetahuan Kimia yang lebih mendalam
sehingga menumbuhkan minat sekaligus membantu peserta didik untuk dapat
melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya agar dapat mencapai masa depan
yang baik.
INDIKATOR Pembelajaran
1. Peserta didik mampu memahami kekhasan yang dimiliki oleh atom karbon
2. Peserta didik mampu menjelaskan atom C primer, sekunder, tersier, dan
kuartener
3. Peserta didik dapat mengklasifikasikan hidrokarbon melalui diskusi dengan
tepat dan benar.
4. Peserta didik mampu menentukan nama senyawa alkana, alkena, dan alkuna
sesuai penamaan dari IUPAC
5. Mengidentifikasi sifat fisika dan sifat kimia hidrokarbon dengan tepat
6. Merancang proses membuat produk hidrokarbon sederhana berbasis
chemo-entrepreneurship
7. Menganalisis proses produksi, termasuk pemilihan bahan, perhitungan biaya,
dan aspek keberlanjutan.
5