Page 39 - Coba coba video
P. 39

PENYIMPANAN


              ELEKTRODA SMAW



                     Penyimpanan, penanganan, dan rekondisi elektroda adalah aspek

             penting  dalam  menjaga  kualitas  dan  kinerja  optimal  selama  proses
             pengelasan.  Elektroda  perlu  disimpan  pada  kondisi  yang  kering  dan

             terlindung  dari  kelembaban  dengan  suhu  ruangan  40ºC,  agar  tidak

             menyebabkan  porositas  pada  hasil  pengelasan.  Pada  saat  membuka
             bungkus  elektroda,  tutup  kembali  dan  simpan  elektroda  pada  kabinet

             yang  mempunyai  sirkulasi  udara  dengan  suhu  ruangan  40ºC-100ºC
             tergantung dari jenis elektrodanya.

                      Elektroda yang disimpan pada tempat terbuka dapat menyebabkan

             elektroda menjadi lembab karena elektroda dapat menyerap embun, hal
             ini akan berdampak negatif bagi elektroda. Dampak negatifnya meliputi

             (a) hilangnya karakteristik elektroda, (b) sulit dalam membuang terak, (c)
             menyebabkan  cacat  las  porositas,  (d)  nyala  busur  las  tidak  konstan,  (e)

             percikan  busur  las  berlebihan,  dan  (f)  terdapat  retak  pada  hasil  lasan.

             Elektroda  yang  terlalu  lembab  dapat  direkondisi  dengan  pengeringan
             untuk  mengurangi  kelembaban,  tetapi  perlu  diingat  bahwa  kelembaban

             yang terlalu rendah juga dapat merugikan kualitas elektroda.

                    Rekondisi elektroda menjadi usaha penting untuk mengembalikan
             kelembaban yang sesuai tanpa merusak sifat-sifatnya. Rekondisi elektroda

             adalah  pengeringan  elektroda  yang  telah  terpapar  kelembaban  atau

             pemanasan  untuk  menghilangkan  kandungan  air  yang  dapat  merugikan
             kualitas  elektroda.  Meskipun  tidak  semua  elektroda  dapat  direkondisi,

             proses  ini  dapat  memberikan  manfaat  signifikan  dalam  mengurangi
             limbah dan biaya penggantian elektroda yang masih layak digunakan.

             ..........Agar  elektroda  dapat  digunakan  secara  optimal  saat  melakukan

             proses pengelasan, perlu memperhatikan cara penyimpanan yang baik dan
             benar. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyimpan

             elektroda.
                     Letakkan  elektroda  di  tempat  yang  kering  dan  pastikan

                     kemasannya  masih  dalam  keadaan  tertutup  dengan  rapat  (tanpa
                     kerusakan).




              Media Pembelajaran Berbasis Flipbook Menggunakan Aplikasi Flip PDF Professional.              32
   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43   44