Page 35 - modul move motion
P. 35
Dispersi Positif; Kecepatan gelombang meningkat dengan
meningkatnya frekuensi. Ini berarti bahwa gelombang dengan
frekuensi lebih tinggi merambat lebih cepat daripada gelombang
dengan frekuensi lebih rendah. Dispersi positif dapat terjadi,
misalnya, dalam gelombang air dangkal.
Dispersi Negatif; Kecepatan gelombang menurun dengan
meningkatnya frekuensi. Dalam hal ini, gelombang dengan frekuensi
lebih rendah merambat lebih cepat daripada gelombang dengan
frekuensi lebih tinggi. Dispersi negatif adalah fenomena yang lebih
jarang, tetapi dapat terjadi dalam beberapa medium.
Secara singkat, dipersi adalah perubahan bentuk gelombang ketika
gelombang merambat dalam satu medium.
Ketika:
Dua gelombang cahaya manokromatik merambat dalam ruang hampa
Keduanya mempunyai kecepatan phase sama sebesar c (kecepatan
cahaya dalam ruang hampa)
Hasil superposisi-nya: vp = vg = c
Ketika:
Dua gelombang cahaya manokromatik merambat dalam medium
dispersif
Keduanya mempunyai kecepatan phase berbeda
Hasil superposisi nya: vp ≠ vg ≠ c
Dalam medium dispersif, panjang gelombang yang berbeda memiliki
phase yang berbeda. Semakin besar maka perbedaan kecepatan akan
lebih besar.
30

