Page 3 - petunjuk media
P. 3

DESKRIPSI UMUM APLIKASI



                              Wallangan  merupakan  kependekan  dari  wordwall  pola  bilangan.  Wallangan
                       merupakan  sebuah  inovasi  media  pembelajaran  matematika  interaktif  berbasis

                       gamification  yang  memanfaatkan  platform  wordwall. Wallangan  berisikan  soal-soal
                       matematika  yang  dapat  dipecahkan  siswa  secara  berkelompok.  Wallangan

                       menggunakan prinsip gamification yang merupakan pengaplikasian konsep game. Pada

                       inovasi media Wallangan ini menggunakan materi siswa kelas VIII SMP yaitu pola
                       bilangan.  Pola  bilangan  adalah  suatu  cara  menetapkan  aturan  atau  syarat  tertentu

                       sehingga  dapat  terbentuk  suatu  barisan  bilangan.  Pola  bilangan  digunakan  untuk
                       menyelesaikan  suatu  permasalahan  matematika  dalam  kehidupan  sehari-hari  seperti

                       penataan  nomor  rumah,  menimbang  beras,  dan  menghitung  jumlah  pengunjung.
                       Pembelajaran  matematika  tentang  pola  bilangan  di  SMP  mengenai  pola  ke-n  yang

                       dimana n tersebut bisa menghasilkan bilangan-bilangan yang saling berurutan jika n

                       tersebut diganti dengan angka yang berurutan (Pebriana & Imami, 2024:51).




                           TUJUAN PEMBUATAN MEDIA WALLANGAN

               Tujuan pembuatan media pembelajaran WALLANGAN ini dijabarkan sebagai berikut:

                   1.  Untuk membantu penyusun untuk menyelesaikan studi akhir pada jenjang S1
                   2.  Untuk membantu memfasilitasi siswa untuk belajar matematika menggunakan metode
                       gamification, sehingga akan meningkatkan semangat dan minat belajar matematika
                       pada siswa
                   3.  Untuk membantu siswa dalam meningkatkan kemampuan kolaborasi khususnya pada
                       saat proses belajar matematika di dalam kelas maupun diluar kelas

























                                                            3
   1   2   3   4   5   6