Page 2 - E-MODULE PGSL KELAS XI
P. 2
E-MODULE Kelas XI
e
PENDAHULUAN
Deskripsi
E-module merupakan perangkat pembelajaran berbentuk
elektronik, dimana e-module ini akan diberikan kepada peserta didik
SMA kelas XI sebagai salah satu sumber belajar mandiri. E-module ini
mencakup materi Persamaan Garis Singgung Lingkaran (persamaan
garis singgung lingkaran yang melalui suatu titik pada lingkaran,
persamaan garis singgung dengan gradien tertentu, dan persamaan
garis singgung melalui suatu titik di luar lingkaran).
Petunjuk Penggunaan E-module
Untuk penggunaan e-module ini, ada beberapa hal yang harus
dilakukan antara lain sebagai berikut:
Perhatikan daftar isi secara cermat
Bacalah terlebih dahulu bagian pendahuluan yang terdapat
pada bagian awal e-module ini, sehingga dengan mudah anda
dapat memahami secara garis besar materi yang akan
dipelajari
Pelajari dan pahami uraian materi beserta contohnya dengan
baik
Kerjkan tugas yang terdapat pada e-module guna sebagai
latihan mengerjakan soal
Setelah memahami materi yang terdapat dalam e-module ini,
kerjakan latihan yang terdapat dalam e-module
Cocokkan jawabanmu dan kemudian hitung skor yang
diperoleh
Jika mengalami kesulitan pada e-module, maka tanyakan
kepada guru atau bacalah referensi lainnya yang berkaitan
dengan materi pada e-module
Persamaan Garis Singgung Lingkaran ii