Page 23 - E-modul IPA
P. 23
20
sapu tangan menjadi kering. Pada percobaan ini membuktikan adanya perubahan wujud
benda dari benda cair menjadi benda gas.
Subtema 3
A. Menyublim
Salah satu peristiwa perubahan wujud benda yang dapat kita amati dalam kehidupan
seharihari adalah menyublim. Apa itu menyublim? Menyublim adalah perubahan wujud dari
zat padat menjadi uap (gas). Ketika kamu membeli kamper atau kapur barus, kemudian taruh
di lemari untuk mengharumkan pakaian di lemari, lama-kelamaan kamper tersebut akan
mengecil dan habis. Peristiwa inilah yang dinamakan dengan menyublim.
Contoh lainnya, yaitu pada es kering. Es kering biasa digunakan untuk menjaga makanan
agar tetap beku untuk beberapa saat. Jika es kering ini diletakkan di ruangan yang terbuka, es
kering langsung berubah menjadi gas.
B. Pengkristalan
Pernahkah kamu melihat cara pembuatan garam? Dalam pembuatan garam terjadi
perubahan wujud benda yang disebut dengan pengkristalan. Apa itu pengkristalan?
Pengkristalan adalah perubahan wujud benda dari gas menjadi padat dengan proses pelepasan
ataupun penyerapan kalor. Pada pertemuan sebelumnya, kamu telah mengenal peristiwa
perubahan wujud benda gas menjadi padat yang dikenal dengan istilah menghablur. Jadi,
menghablur dan mengkristal itu merupakan peristiwa yang sama. Penghabluran juga disebut
pengkristalan. Adapun peristiwa mengkristal merupakan kebalikan dari menyublim.
Contoh peristiwa mengkristal dalam kehidupan sehari-hari sebagai berikut.
1. Proses pembuatan es kering dari karbon dioksida.
2. Terbentuknya salju dari kumpulan titik-titik air.
3. Lubang knalpot menjadi hitam dan mengering karena gas karbon dioksida yang
dikeluarkan menjadi padat.
Perubahan wujud terjadi karena ada perpindahanenergipanasataukalor. Padasaatzat
menerima atau melepaskan kalor, maka zat tersebut akan mengalami perubahan wujud. Contoh