Page 70 - KUMPULAN HADITS KERUKUNAN
P. 70
mengintai-ngintai kesalahan orang lain, janganlah kamu saling
mendengki, janganlah kamu saling membenci, dan janganlah
kamu saling membelakangi, jadilah kamu hamba Allah
yang bersaudara.” (H.R. Bukhari & Muslim).
2.5. Menyadari Bahwa Pendapat Manusia Berbeda-beda
(QS. 51:8)
“Perbedaan pendapat di antara umat-Ku adalah rahmat.”
(H.R. Bukhari)
2.6. Menyadari Bahwa Setiap Manusia Memiliki Cara
Sembahyang dan Kiblat Yang Berbeda-beda. (QS. 2:148;
12:67)
"Baitullah (Ka'bah) adalah kiblat bagi orang-orang yang dalam
mesjid. Dan mesjid adalah kiblat bagi orang-orang yang tinggal
di Tanah Haram (sekeliling Makkah). Dan Tanah Haram (Makkah)
adalah kiblat bagi seluruh penduduk bumi, timurnya dan
baratnya; dari ummatku." (H.R. Al Baihaqi)
2.7. Menyadari Bahwa Setiap Orang Berusaha Berbuat dan
Bekerja Menurut Keadaannya Masing-masing. (QS. 7:42;
17:84)
“Jadilah dirimu menjadi orang `alim (mengajar), atau menjadi
orang belajar, atau menjadi pendengar, atau menjadi orang
yang mencintai ilmu, dan janganlah engkau berada
pada yang kelima maka celakalah kamu.” (H.R. Baihaqi).
“Jauhilah olehmu hal-hal yang sukar dilakukan.” (H.R. Dailami).
2.8. Menyadari Bahwa Pada Hakekatnya Sesama Manusia
Adalah Bersaudara. (QS. 4:1; 49:13)
“Engkau akan melihat orang-orang yang (benar-benar) beriman
dalam kasih sayang mereka, dalam kecintaan mereka dan dalam
69
KUMPULAN HADITS