Page 107 - HAK ALLAH DAN MAKHLUKNYA
P. 107
AYAT-AYAT ALLAH UNTUK MANUSIA
YANG BERHAK MELAKUKANNYA
A. FUNGSI MANUSIA
1. Utusan Allah
Allah memilih utusan-utusan (Nya) dari malaikat dan dari
manusia; sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Melihat
(Al Qur’an surat (22) Al Hajj ayat 75).
Hai anak-anak Adam, jika datang kepadamu rasul-rasul daripada
kamu yang menceritakan kepadamu ayat-ayat-Ku, maka barangsiapa
yang bertakwa dan mengadakan perbaikan, tidaklah ada
kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati
(Al Qur’an surat (07) Al Israa ayat 35).
Dan apakah kamu (tidak percaya) dan heran bahwa datang kepada
kamu peringatan dari Tuhanmu dengan perantaraan seorang laki-
laki dari golonganmu agar dia memberi peringatan kepadamu
dan mudah-mudahan kamu bertakwa dan supaya kamu mendapat
rahmat? (Al Qur’an surat (07) Al Israa ayat 63).
Dan ketahuilah olehmu bahwa di kalangan kamu ada
Rasulullah. Kalau ia menuruti (kemauan) kamu dalam beberapa
urusan benar-benarlah kamu akan mendapat kesusahan tetapi Allah
menjadikan kamu cinta kepada keimanan dan menjadikan iman itu
indah dalam hatimu serta menjadikan kamu benci kepada kekafiran,
kefasikan dan kedurhakaan. Mereka itulah orang-orang yang
mengikuti jalan yang lurus, (Al Qur’an surat (49) Al Hujuraat ayat 7).
Sesungguhnya telah datang kepadamu seorang rasul dari
kaummu sendiri, berat terasa olehnya penderitaanmu, sangat
menginginkan (keimanan dan keselamatan) bagimu, amat belas
kasihan lagi penyayang terhadap orang-orang mu'min. (Al Qur’an
surat (09) At Taubah ayat 128).
2. Khalifatullah
Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat:
"Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di
HAK ALLAH DAN MAKHLUKNYA 99