Page 11 - E-Book Petunjuk Praktikum (1)_Neat
P. 11

Dasar Teori




                        Berbeda dengan hewan dan manusia yang dapat bergerak
                        mencari  makan,  tumbuhan  hidup  menetap  dan  menyerap
                        nutrisi  dari  tanah.  Akan  tetapi  tidak  semua  nutrisi  yang
                        dibutuhkan  tumbuhan  tersedia    dalam  tanah  tempat  dia
                        tumbuh.  Pemberian  pupuk  merupakan  salah    satu  cara
                        untuk  memberikan  nutrisi  yang  dibutuhkan  tanaman.
                        Tanaman hanya dapat tumbuh subur apabila perakarannya
                        baik,  arsitektur  sistem  perakaran  baik  atau  tidaknya
                        bergantung  pada  kondisi  tanah.  Umumnya  tumbuhan
                        membutuhkan  tanah  yang  gembur,  serta  mengandung

                        bahan-bahan  organik,  karena  tanah  semacam  ini  dapat
                        menahan  lebih  banyak  air.  Ada  12  unsur  zat-zat  makanan
                        yang diperlukan oleh tanaman untuk kemudian diserap akar
                        dari dalam tanah. Zat-zat makanan yang sangat dibutuhkan
                        tanaman  tapi  seringkali  kurang  cukup  tersedia  di  dalam
                        tanah  antara  lain:  Nitrogen  (N);  Fosfor  (P);  Kalium  (K);
                        Magnesium (Mg); dan Kalsium (Ca) (Sugeng, 2006).


              Pemupukan  dilakukan  dengan  memperhatikan  dengan  benar
            mengenai apa saja unsur hara yang terkandung di dalamnya baik
            unsur  hara  makro  maupun  mikro.  Unsur  hara  makro  merupakan
            unsur  hara  yang  dibutuhkan  oleh  tanaman  dalam  jumlah  yang
            relatif besar, karena unsur hara makro berfungsi meningkatkan tinggi
            tanaman  serta  memiliki  pernan  penting  dalam  pertumbuhan  dan
            hasil  tanaman  (Nyoman,  2012).  Sedangkan  unsur  hara  mikro
            merupakan unsur hara yang diperlukan oleh tanaman dalam jumlah
            yang  relatif  kecil.  Unsur  hara  mikro  berperan  dalam  proses  katalik

            serta sebagai pengaturan seperti aktivator enzim (William 2008).
            Pembuatan  pupuk  organik  cair  tak  hanya  akan  memberi  manfaat
            bagi perekonomian serta hasil panen warga, namun juga memberi
            manfaat  bagi  lingkungan  sekitar  dalam  bentuk  menanggulangi
            permasalahan  sampah  yang  mencemari  lingkungan,  kita  dapat
            memanfaatkan  limbah  rumah  tangga  seperti  batang  pisang  dan
            ampas  kelapa  yang  berlimpah  dan  masih  belum  dimanfaatkan,
            sebagai  pupuk  organik  cair.  POC  buatan  dibuat  dengan  berbagai
            macam teknik, salah satunya adalah teknik fermentasi. Fermentasi
            merupakan suatu proses pada perubahan kimia yang terjadi pada
            pembentukan  etanol  yaitu  fermentasi  anaerob  atau  tanpa  oksigen
            (O2).  Proses  tersebut  disebabkan  oleh  adanya  aktivitas  dari
            mikroorganisme             yang       dapat        memperoleh            energi       dengan
            memecahkan  substrat  guna  untuk  pertumbuhan  dan  metabolisme

            dari mikroorganisme tersebut (Umi Fadilah, 2018).
                                                                                                         11
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16