Page 12 - E-MODUL PRE
P. 12
MODUL PEMBELAJARAN FET DAN MOSFET
BJT disebut juga transistor bipolar karena kanal konduksi utamanya
menggunakan dua polaritas pembawa muatan: elektron dan lubang, untuk membawa
arus listrik. Dalam BJT, arus listrik utama harus melewati satu daerah/lapisan
pembatas dinamakan depletion zone, dan ketebalan lapisan ini dapat diatur dengan
kecepatan tinggi dengan tujuan untuk mengatur aliran arus utama tersebut.
2) FET (Field Effect Transistor)
FET singkatan dari Field Effect Transistor, adalah suatu komponen semi
konduktor yang cara kerjanya berdasarkan pengendalian arus drain dengan medan
listrik pada gate. FET disebut transistor unipolar karena cara kerjanya hanya
berdasarkan aliran pembawa muatan mayoritas saja. Sedangkan transistor disebut
bipolar junction transistor karena bekerja berdasarkan aliran pembawa muatan
mayoritas dan minoritas.
Transistor efek medan (field-effect transistor = FET) mempunyai fungsi yang
hampir sama dengan transistor bipolar . Meskipun demikian antara FET dan
transistor bipolar terdapat beberapa perbedaan yang mendasar.
Perbedaan utama antara kedua jenis transistor tersebut adalah bahwa dalam
transistor bipolar arus output (IC) dikendalikan oleh arus input (IB). Sedangkan
dalam FET arus output (ID) dikendalikan oleh tegangan input (VGS), karena arus
input adalah nol. Sehingga resistansi input FET sangat besar, dalam orde puluhan
megaohm.
Gambar 1.3 FET
3
XI TEKNIK AUDIO VIDEO SEMESTER 1