Page 155 - Al - Qur'an Hadis Kls VI
P. 155

Ilmu                  : hidayah atau inspirasi yang diperoleh seseorang baik dengan me- lalui
                                     proses pembelajaran maupun dengan proses penelitian yang dapat
                                     menunjukkan kepadanya jalan yang tepat dalam menyelesaikan
                                     masalah.

               Infak                 :  pemberian  dengan  menge-  luarkan  sebagian  harta  benda  untuk
                                      beramal  tanpa  ada  ketentuan  kapan  dan  berapa  jumlah  yang  harus
                                      dikeluarkan.

               Jahiliah              :  masa  sebelum  datangnya  Islam  ketika  bangsa  Arab  (khususnya  di
                                      negeri  Arab)  memiliki  tradisi  tersendiri  dengan  kepercayaan
                                      menyembah berhala; masa kebodohan.

               Jihad                 :  1.  perjuangan  tiada  henti  dengan  mencurahkan  segala  yang
                                      dimilikinya,  baik  nyawa,  harta,  maupun  ilmu,  hingga  tercapai  apa
                                      yang diperjuangkan dengan niat semata- mata mengharap rida Allah;
                                      2. perjuangan menegakkan kalimah Allah.

               Kafir                 : orang yang mengingkari Allah dan Rasul-Nya.
               Kaidah                : ketentuan umum yang digali dari sumber resmi dan dapat digunakan
                                      dalam aplikasi se- buah bidang keilmuan.
               Khalwat               :  pengasingan  diri  dari  hiruk-pikuk  keramaian  ke  suatu  tempat  yang
                                      sunyi sepi, seperti di dalam kamar tertutup atau di dalam suatu gua
                                      untuk menenangkan diri atau pikiran.
               Lauh Mahfuz           : 1 kitab  yang  isinya  tidak  diketahui  oleh  makhluk  apa  pun,  seperti
                                      kedatangan kiamat, umur, rezeki, bencana, dan azab; 2 segala sesuatu
                                      yang tercatat dan dikumpulkan dalam kitab induk tsb.

               Makiah (makiyyah)  :  berkaitan dengan ayat-ayat  Al-Qur’an  atau wahyu  yang turun pada
                                      periode Mekah sebelum Nabi Muhammad saw. hijrah ke Madinah.

               Makra (maqra’)        : 1 bagian-bagian terten- tu dalam Al-Qur’an yang terdiri atas sejumlah
                                      ayat  yang  dijadikan sebagai  batasan  bagi  orang  yang  ingin  men-
                                      gakhiri bacaannya ketika membaca Al-Qur’an, biasanya ditandai den-
                                      gan huruf ‘ain pada akhir ayat dan di pinggir halaman sejajar dengan
                                      akhir ayat  tsb.;  2  bahan tertulis  yang telah ditetapkan untuk dibaca
                                      oleh  seorang  yang  ikut  dalam  acara  qiraah  bersa-  ma,  lomba
                                      membaca kitab atau pun MTQ.
               Nuzululquran          : turunnya (wahyu) Al-Qur`an pertama kali kepada Nabi Muhammad
                                      saw. ketika beliau menyepi  di  Gua Hira pada tanggal 17 Ramadan
                                      pada usia beliau yang ke-40 tahun.
               Rizki                 :  karunia  Allah  yang  diberikan  kepada  hamba  dalam  bentuk  makan-

                                     an, minuman, uang, harta, kesehat- an, kesempatan, dan apa saja yang

                                     bermanfaat bagi kesejahteraan hidup di dunia dan akhirat.













               AL-QUR’AN HADIS  MI KELAS 6                                                                                     139
   150   151   152   153   154   155   156   157   158