Page 51 - Kelas_11_SMK_Teknik_Las_GTAW_1
P. 51

Teknik Las GTAW






                           Perawatan regulator gas

                           x  Perawatan regulator gas yang diperlukan adalah:
                           x  Kondisinya harus dijaga dalam keadaan selalu bersih dan kering.

                           x  Menjaga regulator untuk tidak jatuh.
                           x  Meskipun  peralatan  ini  sangat kuat  tetapi  ada  bagian  yang  terbuat  dari
                               gelas yang mudah pecah, dan bagaimanapun memerlukan pemeriksaan

                               rutin,  penjadwalan  pemeriksaan  sangat  tergantung  pada  intensitas
                               penggunaan peralatan (sering , normal, atau kadang-kadang).

                           x  Mengoperasionalkan  dengan  prosedur  yang  benar,  antara  lain
                               mebersihkan  bagian  katup  botol  gas  sebelum  memasang  regulator
                               dengan cara membuka katup botol sekejap untuk mengeluarkan kotoran

                               yang melekat di mulut botol (3 - 5x), saat pemasangan memastikan mur
                               pengikat regulator ulirnya masuk dengan benar ke konektor di botol gas,

                               mengencangkan maupun membuka mur pengikat dengan alat yang tepat,
                               menjalankan penyetelan dengan tidak tergesa-gesa, dst.
                           x  Tidak dibenarkan mengganti sebuah komponenpun dari bagian mekanik

                               regulator gas, karena sebagai alat ukur harus memenuhi syarat kalibrasi.
                           x  Dalam  keadaan  tidak  digunakan  sangat  disarankan  untuk  dilepas  dari

                               botol gas, dibersihkan dalam keadaan kering, dan disimpan pada tempat
                               yang aman.



                         4.3.  Rangkuman
                           Prinsip regulator gas (Argon) adalah melalui sekrup/katup pengaturnya dapat
                           mempertahankan  aliran  (debit)  gas  tetap  stabil  sesuai  dengan  kebutuhan,

                           meskipun tekanan isi pad botol gas berubah / terkurangi.
                           Ada  dua  macam  regulator  gas  pelindung  untuk  mengatur  jumlah  gas  yang

                           digunakan  dalam  pengelasan  yaitu  dengan  sistem  kapiler  (regulator
                           manometer), batasan debit gas yang dikeluarkan ditunjukkan dengan jarum
                           pada  manometer  kerja  (analog),  dan  dengan  sistem  katup  (regulator  gelas

                           pengukur),  batasan  debit  gas  yang  dikeluarkan  ditunjukkan  dengan  bola
                           apung.








                                                                       Te k n i k   L a s   G T A W   | 41
   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56