Page 23 - E-Modul Macam Macam Alat Ukur
P. 23

Cara Melakukan Kalibrasi Pada Alat Ukur Mikrometer

                  Untuk mendapatkan hasil pengukuran yang akurat, maka alat ukur harus

             dikalibrasi  terlebih  dulu  sebelum  digunakan  untuk  pengukuran.  Kalibrasi

             adalah proses untuk memastikan keakuratan pengukuran. Langkah langkah
             kalibrasi pada mikrometer adalah sebagai berikut :

                Persiapan:

                      Bersihkan mikrometer yang akan digunakan bisa dengan kain untuk

                  memastikan tidak ada kotoran yang mengganggu proses kalibrasi.

                Penempatan Mikrometer:
                    Jepit  mikrometer  pada  ragum  dengan  menjepit  bagian  tangkainya.

                Pastikan  mikrometer  terpasang  dengan  kuat  untuk  menghindari

                pergeseran selama  proses kalibrasi.

                Pasang Batang Kalibrasi:

                     Pilih  batang  kalibrasi  yang  sesuai  dengan  rentang  pengukuran

                mikrometer.  Pastikan  batang  kalibrasi  yang  digunakan  masih  bagus.

                Kemudian  tempelkan  salah  satu  ujung  batang  kalibrasi  pada  anvil

                mikrometer  dengan  hati-hati.  dan  putar  ratchet  stopper  untuk

                mengencangkan  spindle  hingga  terdengar  suara  sebanyak  2-3  putaran.

                Pastikan  posisi  batang  kalibrasi  tidak  miring  selama  proses

                pengencangan.



















                                 Gambar 16. Cara Melakukan Kalibrasi Mikrometer

                   ( Sumber : https://bmdlaboratory.com/jenis-jenis-micrometer-skrup.html )




                                                                                                                   16
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28