Page 45 - Revisi Bahan Ajar Digital Terintegrasi Project Based Learning dan Etnosains (2)_Neat
P. 45
C. Pemanfaatan Energi Fosil
Bahan bakar fosil sangat penting untuk memenuhi kebutuhan energi
selain memberikan beberapa keuntungan seperti harga yang relatif murah
tapi juga merupakan infrastruktur yang berfungsi dalam langkah
pendistribusian hasil fosil bisa didapatkan dengan murah. Berikut manfaat
bahan bakar fosil lainnya yang harus kita ketahui:
1. Minyak bumi yang sudah diolah dapat dimanfaatkan sebagai bahan
bakar kendaraan seperti bensin dan sebagai bahan baku pembuat
plastik dan karet.
2. Batu bara juga dapat dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik, maka
itu jika semakin banyak listrik yang kita gunakan akan semakin banyak
penggunaan batu bara.
3. Batu bara juga bermanfaat membantu produksi dan membuat baja
hingga semen.
4. Gas alam, yang dulunya dihasilkan sebagai produk sampingan produksi
minyak bumi yang tidak diperlukan, kini dianggap sebagai sumber daya
yang sangat berharga. Deposit gas alam juga merupakan sumber utama
helium.
Aktivitas 3
Carilah informasi mengenai dampak positif dan dampak negatif penggunaan energi
fosil dalam kehidupan sehari-hari. Gunakanlah informasi-infomasi dari sumber-
sumber yang dapat diyakini kebenarannya.
Jawab
Bahan Ajar Digital Energi Alternatif terintegrasi Model PjBL dan Etnosains 36