Page 16 - MARET 2023
P. 16
Pengawasan dan Penegakan Disiplin
LPKA JAKARTA LAKSANAKAN
KEGIATAN KONSOLIDASI UNIT
INTELIJEN PEMASYARAKATAN
Rabu (15/03) Lembaga
Pembinaan Khusus Anak
Kelas II Jakarta Kanwil
Kemenkumham DKI Jakarta
laksanakan giat Unit Intelijen
Pemasyarakatan bertempat di
Ruang Aula LPKA Jakarta.
Dalam kegiatan ini Bapak
Hendra selaku Pelayanan
Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi,
Pengelolaan Benda Sitaan Barang
Rampasan Negara dan
Keamanan dan Bapak Nixwanto
selaku Kasubdit pengelolaan
benda sitaan, barang rampasan
negara dan keamanan hadir
sebagai narasumber.
Kegiatan diikuti oleh Unit Intelijen Pemasyarakatan UPT Kantor
Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta. Narasumber
memaparkan materi terkait tugas dan fungsi Intelijen di
Pemasyarakatan sebagai upaya deteksi dini dalam pencegahan
gangguan keamanan dan ketertiban.

