Page 8 - e-Modul Haji dan Umrah
P. 8
KD 2.4
1. Bersikap dan berperilaku solidaritas antar sesama umat Islam sebagai implimentasi
dari pemahaman makna ibadah haji dan umrah dengan baik
2. Bersikap dan berperilaku peduli kepada sesama dalam kehidupan sehari-hari
dengan benar
3. Meningkatkan penghayatan pentingnya persatuan dan kesatuan umat Islam
sebagai implementasi dari pemahaman makna ibadah haji dan umrah dengan baik
KD 3.4
1. Mendeskripkan pengertian haji dan umrah dengan benar
2. Menunjukkan dalil haji dan umrah dengan benar
3. Menjelaskan ketentuan haji dan umrah dengan benar
D. Destripsi Singkat Cakupan Bahan Ajar
Haji merupakan rukun Islam kelima yang wajib dikerjakan bagi setiap
muslim, baik laki-laki maupun perempuan apabila telah memenuhi syarat-
syaratnya dan kewajiban naik haji itu bagi setiap muslim hanya sekali seumur
hidup. Haji juga amal ibadah yang paling utama karena mencakup amaliah harta
dan fisik. sedangkan ibadah umrah salah satu kegiatan dalam agama Islam yang
hampir mirip dengan ibadah haji, ibadah umrah dilaksanakan dengan cara
melakukan beberapa ritual ibadah di kota suci Mekkah, khususnya di Masjidil
Haram.
Perbedaan umrah dengan haji yaitu pada waktu dan tempat umrah dapat
dilaksanakan sewaktu-waktu (setiap hari, setiap bulan dan setiap tahun) dan hanya
di Mekkah. Sedangkan haji hanya dapat dilaksanakan pada beberapa waktu antara
tanggal 8 Dzulhijjah hingga 12 Dzulhijjah serta dilaksanakan sampai ke luar kota
Mekkah. Haji adalah ibadah yang mengedepankan kebersamaan antar umat Islam.
Mereka menyatukan tekad dan tujuan yang sama. Fenomena inilah yang tersirat
dalam firman Allah SWT: “Dan berserulah kepada manusia untuk mengerjakan
haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, atau
mengendarai unta yang kurus, mereka dating dari segenap penjuru yang jau.”
(Q.S. Al Hajj: 27)
Puncak pelaksanaan ibadah haji pada tanggal 9 Zulhijjah yaitu saat
dilaksanakannya wakuf di Padang Arafah. Sedangkan umrah adalah berkunjung
ke Baitullah untuk melakukan tawaf, sa’i, dan tahallul demi mengharap ridha Allah
SWT.
6