Page 83 - FRUCTUPEDIA
P. 83

Ensiklopedia Tanaman Buah Eksotik

                                 SAMBOLO






                                    (Diospyros blancoi)


                 Buah sambolo memiliki beberapa nama lokal seperti, bisbul (Kalimantan) buah
          mentega atau samolo (jawa barat), buah lemak (melayu), dan sambolo (Jawa Tengah dan
          Jawa Timur). Buah ini memiliki warna merah kecokelatan saat sudah masak, mengeluarkan
          aroma yang kuat, dan kulit buahnya dipenuhi dengan rambut-rambut halus. Aroma yang
          kuat terdapat pada lapisan terluar daging buah dan menjadi daya tarik buah ini. Daging
          buah berwarna putih kekuningan, tekstur sedikit basah, berasa manis kadang sepat, dan
          memiliki biji berwarna cokelat. Ada dua jenis buah sambolo yakni sambolo kuningdan
          merah.

             A.



















             B.                                           Klasifikasi Ilmiah



                                                      Kingdom        : Plantae
                                                      Divisi         : Magnoliophyta

                                                      Kelas          : Magnoliopsida

                                                      Ordo           : Ericales

                                                      Famili         : Ebenaceae
                                                      Genus          : Diospyros

                                                      Spesies        : Diospyros blancoi
              Gambar: A. Buah dan B. Habitus
        [Sumber gambar: Marianingsih et al., 2019]
                Sambolo memiliki habitus pohon dengan tinggi 10-30 m. Berbatang lurus, dengan
          pepagan berwarna hitam atau kehitaman, bercabang mendatar dan bertingkat dan tajuk
          kerucut. Daun-daun tersusun berseling, berbentuk lonjong, bertepi rata, dengan pangkal
          membundar dan ujung meruncing, sisi atas daun hijau tua, mengkilap, sisi bawah berbulu
          halus, keperakan. Sambolo memiliki tipe bunga tunggal, tipe buah buni, dan biji berbentuk
          pipih.

                                                      78
   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88