Page 7 - Nailul Izzah
P. 7

A. Mengidentifikasi Unsur-Unsur Teks Berita



                    1. Pengertian Teks Berita

                    Teks berita adalah teks yang berisi tentang segala peristiwa yang

                   terjadi  di  dunia.  Teks  berita  disampaikan  secara  aktual  dan
                   berdasarkan  pada  fakta  yang  ada  namun,  tidak  semua  fakta

                   dijadikan berita. Biasanya teks berita disebarkan melalui berbagai
                   media  seperti  koran,  majalah.radio,  televisi,  internet  dan  media
                   lainnya.


                 2. Tujuan dan Fungsi Teks Berita



                    Tujuan  dari  teks  berita  yaitu  untuk  menyampaikan  informasi
                  penting kepada para pembaca, pendengar, dan lainnya. Sedangkan
                  fungsi  dari  teks  berita  adalah  agar  masyarakat  tidak  ketinggalan

                  informasi mengenai peristiwa yang terjadi di dunia.






                 Menentukan Unsur-unsur Teks Berita




                  Untuk memenuhi dalam kriteria berita yang baik, sebuah berita
               harus  memiliki  unsur-unsur  teks  berita  yang  lengkap.  Setidaknya,

               ada  enam  unsur-unsur  teks  berita  yang  bisa  membuat  berita
               tersebut  dianggap  informatif  dan  juga  mampu  menyampaikan

               informasi  dengan  baik.  Di  bawah  ini  akan  dijelaskan  mengenai
               berbagai unsur-unsur teks berita.

                1. Faktual
                     Unsur-unsur  teks  berita  yang  pertama  yaitu  faktual.  Artinya
               informasi  yang  disampaikan  di  dalam  berita  harus  benar-benar

               nyata dan dapat dibuktikan kebenarannya. Berita yang disampaikan
               tidak  boleh  bersifat  opini  atau  bahkan  membohongi  dan

               memprovokasi masyarakat.













                               2
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12