Page 13 - BAHAN AJAR USAHA DAN ENERGI
P. 13
Bahan Ajar Fisika Bermuatan Nilia-nilai Karakter Kelas XI
Keterangan :
W = usaha (joule)
F = gaya yang sejajar dengan perpindahan (N)
s = perpindahan (m)
Baik gaya maupun perpindahan merupakan besaran vektor. Sesuai
dengan konsep perkalian titik antara dua buah vektor, maka usaha W
merupakan besaran skalar. Dalam sistem satuan SI, satuan usaha
adalah Joule, yang dilambangkan dengan huruf J. Satu Joule
didefinisikan sebagai besarnya usaha yang dilakukan oleh sebuah
gaya 1 Newton yang bekerja searah dengan perpindahan benda, yang
menyebabkan benda berpindah sejauh 1 meter. Dengan demikian,
Untuk Usaha yang lebih besar, 1 joule = 1 newton x 1 meter
biasanya digunakan satuan 1 J = 1 N m
kilojoule (kJ) dan megajoule (MJ).
1 kJ = 1000 J
1 MJ = 1000 000 J
Seorang anak mengangkat sebuah kotak dengan gaya 160 N. Hitunglah usaha yang telah dilakukan
anak tersebut ketika :
a) Anak tersebut diam di tempat sambil menyangga kotak di atas kepalanya.
b) Anak tersebut mengangkat kotak dan bergerak sejauh 10 meter,
Penyelesaian
Diketahui : F = 160 N
Ditanya : a) W = .....? jika s = 0
b) W = .....? jika s = 10 m
Jawaban :
a) Ketika anak mengangkat kotak diatas kepala tetapi tetap diam di tempat :
Maka s = 0
Sehingga W = F.s
= (160 N) (0)
= 0
b) Ketika bergerak sejauh 10 m :
Maka s = 10 m
Sehingga W = F.s
= (160 N) (1 m)
=1600 joule
Ingat : Pada kasus a), walaupun anak tersebut mengeluarkan keringat untuk
menahan kotak diatas kepalanya, tetapi ia dikatakan tidak melakukan usaha. 13
Mila Anggela / 12733

