Page 19 - E-modul Kesetimbangan Kimia Berbasis Problem Based Learning Terintegrasi TPACK untuk Fase F SMA
P. 19
E-modul Kesetimbangan Kimia Berbasis Problem Based Learning Terintegrasi TPACK
Pada keadaan awal dalam wadah terdapat molekul N2O4 yang tidak
berwarna dan terdapat sedikit NO2 pada suhu dingin. Kemudian wadah dipanaskan,
setelah berjalannya waktu N2O4 mulai terurai menjadi NO2 yang berwarna coklat
sehingga warna dalam wadah berubah menjadi kuning. Setelah 20 menit
konsentrasi N2O4 semakin berkurang sehingga laju pembentukan produk (NO2)
berkurang dan wadah berwarna coklat. Pada keadaan yang sama konsentrasi NO2
meningkat dan terjadi reaksi pembentukan N2O4. laju reaksi N2O4 sama dengan laju
reaksi ke arah NO2. Pada keadaan itu, kesetimbangan dinamis tercapai. Perubahan
konsentrasi N2O4 dan NO2 dapat dilihat pada Gambar 5.
Gambar 5 Grafik perubahan konsentrasi terhadap waktu (Brown,2010:613)
Membimbing Penyelidikan Mandiri dan Kelompok
Setelah mengamati permasalahan di atas, jawablah pertanyaan di bawah ini
1. Pada saat botol soda dikocok, apa yang terjadi pada soda tersebut? Apakah
terdapat perbedaan dari soda sebelum dan sesudah dikocok? Jika didiamkan
apakah dapat kembal seperti semula?
Jawaban: Ya / Tidak ……………………………………………………
2. Apakah reaksinya terjadi terus menerus?
Jawaban: Ya / Tidak ……………………………………………………
3. Bagaimana laju reaksi pada soda tersebut pada saat dikocokk dan setelah
didiamkan??
Jawaban: …………………………………………………………………
4. Pada minuman bersoda tersebut apakah terjadi perubahan konsentrasi?
Jawaban: …………………………………………………………………
Klik Disini
untuk Menjawab
7
Fase F SMA/MA