Page 9 - PERBEDAAN MADZHAB DALAM ISLAM
P. 9
MUHAMMAD BIN IDRIS ASY-SYAFI’I (MADZHAB SYAFI’I)
Muhammad bin Idris Asy-Syafi’i (Imam
Syafi’i) adalah pendiri Madzhab Syafi’i
sebagai madzhab terbesar yang diikuti
masyarakat di Indonesia dan negara-negara
Asia Tenggara khususnya.
Imam Syafi’i dilahirkan di Gaza Palestina
pada tahun 150 Hijriyah, bertepatan dengan
wafatnya Imam Abu Hanifah.
Sumber Gambar: https://id.wikipedia.org/wiki/Abu_Abdullah_Muhammad_asy-Syafi%27i
Nama lengkap beliau adalah Abu Abdillah Muhammad bin Idris bin Al
Abas bin Al Usman bin Syafi’i bin As Saib bin Ubaid bin Abd Yazid bin
Hasyim bin Muthollib bin Abdi Manaf. Dengan demikian, akar nasab
imam Syafi’i bertemu dengan akar nasab Nabi Muhammad SAW
tepatnya di moyangnya yaitu Abdi Manaf.