Page 54 - BERIMAN
P. 54

QS. 47:25        Sesungguhnya  orang-orang  yang  kembali  ke  belakang  (kepada

                                kekafiran) sesudah petunjuk itu jelas bagi mereka, syaitan telah
                                menjadikan  mereka  mudah  (berbuat dosa)  dan  memanjangkan
                                angan-angan mereka.
               QS. 47:26        Yang  demikian  itu  karena  sesungguhnya  mereka  (orang-orang
                                munafik) itu berkata kepada orang-orang yang benci kepada apa
                                yang  diturunkan  Allah  (orang-orang  Yahudi):  "Kami  akan
                                mematuhi  kamu  dalam  beberapa  urusan",  sedang  Allah
                                mengetahui rahasia mereka.

               QS. 47:27        Bagaimanakah  (keadaan  mereka)  apabila  malaikat  (maut)
                                mencabut  nyawa  mereka  seraya  memukul  muka  mereka  dan
                                pungggung mereka
               QS. 47:28        Yang demikian itu karena sesungguhnya mereka mengikuti apa
                                yang  menimbulkan  kemurkaan  Allah  dan  (karena)  mereka
                                membenci  (apa  yang  menimbulkan)  keridhaan-Nya;  sebab  itu
                                Allah menghapus (pahala) amal-amal mereka.
               QS. 47:29        Atau  apakah  orang-orang  yang  ada  penyakit  dalam  hatinya
                                mengira  bahwa  Allah  tidak  akan  menampakkan  kedengkian
                                mereka

               QS. 47:30        Dan  kalau  Kami  menghendaki,  niscaya  Kami  tunjukkan  mereka
                                kepadamu sehingga kamu benar-benar dapat mengenal mereka
                                dengan  tanda-tandanya.Dan  kamu  benar-benar  akan  mengenal
                                mereka  dari  kiasan-kiasan  perkataan  mereka  dan  Allah
                                mengetahui perbuatan-perbuatan kamu
               QS. 48:6         dan  supaya  Dia  mengazab  orang-orang  munafik  laki-laki  dan
                                perempuan  dan  orang-orang  musyrik  laki-laki  dan  perempuan
                                yang  mereka  itu  berprasangka  buruk  terhadap  Allah.Mereka

                                akan  mendapatkan  giliran  (kebinasaan)  yang  amat  buruk  dan
                                Allah memurkai dan mengutuk mereka serta menyediakan bagi
                                mereka  neraka  Jahanam.Dan  (neraka  Jahanam)  itulah  sejahat-
                                jahat tempat kembali.
               QS. 57:13        Pada  hari  ketika  orang-orang  munafik  laki-laki  dan  perempuan
                                berkata  kepada  orang-orang  yang  beriman  :  "Tunggulah  kami
                                supaya  kami  dapat  mengambil  sebahagian  dari  cahayamu".
                                Dikatakan (kepada mereka) : "Kembalilah kamu ke belakang dan
                                carilah  sendiri  cahaya  (untukmu)".  Lalu  diadakan  di  antara
                                mereka  dinding  yang  mempunyai  pintu.  Di  sebelah  dalamnya

                                ada rahmat dan di sebelah luarnya dari situ ada siksa.
               QS. 57:14        Orang-orang  munafik  itu  memanggil  mereka  (orang-orang
                                mukmin) seraya berkata: "Bukankan kami dahulu bersama-sama
                                dengan  kamu"  Mereka  menjawab:  "Benar,  tetapi  kamu
                                mencelakakan dirimu sendiri dan menunggu (kehancuran kami)



               BERIMAN                                                                                        53
   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59