Page 39 - MANUSIA
P. 39

kamu  cintai),  sehingga  kamu  biarkan  yang  lain  terkatung-

                                 katung. Dan jika kamu mengadakan perbaikan dan memelihara
                                 diri  (dari  kecurangan),  maka  sesungguhnya  Allah  Maha
                                 Pengampun lagi Maha Penyayang.
               QS. 7:189         Dialah  Yang  menciptakan  kamu  dari  diri  yang  satu  dan
                                 daripadanya Dia menciptakan istrinya, agar dia merasa senang
                                 kepadanya.        Maka       setelah      dicampurinya,         istrinya     itu
                                 mengandung kandungan yang ringan, dan teruslah dia merasa
                                 ringan  (beberapa  waktu).  Kemudian  tatkala  dia  merasa  berat,

                                 keduanya  (suami  istri)  bermohon  kepada  Allah,  Tuhannya
                                 seraya berkata: "Sesungguhnya jika Engkau memberi kami anak
                                 yang  sempurna,  tentulah  kami  termasuk  orang-orano  yang
                                 bersyukur".
               QS. 13:23          (yaitu) surga Adn yang mereka masuk ke dalamnya bersama-
                                 sama  dengan  orang-orang  yang  saleh  dari  bapak-bapaknya,
                                 istri-istrinya dan anak cucunya, sedang malaikat-malaikat masuk
                                 ke tempat-tempat mereka dari semua pintu;
               QS. 15:28         Dan  (ingatlah),  ketika  Tuhanmu  berfirman  kepada  para
                                 malaikat:  "Sesungguhnya  Aku  akan  menciptakan  seorang

                                 manusia dari tanah liat kering (yang berasal) dari lumpur hitam
                                 yang diberi bentuk.
               QS. 15:35         dan  sesungguhnya  kutukan  itu  tetap  menimpamu  sampai  hari
                                 kiamat".
               QS. 16:70         Allah menciptakan kamu, kemudian  mewafatkan kamu; dan di
                                 antara kamu ada yang dikembalikan kepada umur yang paling
                                 lemah  (pikun),  supaya  dia  tidak  mengetahui  lagi  sesuatu  pun
                                 yang  pernah  diketahuinya.  Sesungguhnya  Allah  Maha

                                 Mengetahui lagi Maha Kuasa.
               QS. 24:32         Dan  kawinkanlah  orang-orang  yang  sendirian  di  antara  kamu,
                                 dan  orang-orang  yang  layak  (berkawin)  dari  hamba-hamba
                                 sahayamu  yang  lelaki  dan  hamba-hamba  sahayamu  yang
                                 perempuan.  Jika  mereka  miskin  Allah  akan  memampukan
                                 mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Maha luas (pemberian-
                                 Nya) lagi Maha Mengetahui.
               QS. 38:71          (Ingatlah)  ketika  Tuhanmu  berfirman  kepada  malaikat:
                                 "Sesungguhnya Aku akan menciptakan manusia dari tanah".
               QS. 38:72         Maka apabila telah Kusempurnakan kejadiannya dan Kutiupkan

                                 kepadanya roh (ciptaan) Ku; maka hendaklah kamu tersungkur
                                 dengan bersujud kepadanya".
               QS. 38:73         Lalu seluruh malaikat itu bersujud semuanya.
               QS. 38:74         kecuali iblis; dia menyombongkan diri dan adalah dia termasuk
                                 orang-orang yang kafir.



               MANUSIA                                                                                        38
   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43   44